Bentuk Sinergitas yang Baik, Ormawa Syariah Bersama Wakil Dekan 3 Adakan Evaluasi Kinerja Kepengurusan !


Rabu 4 September 2019 pukul 15.00-selesai. Bertempat di gedung A1 lantai 2 Fakultas Syariah IAIN Palangka Raya. Seluruh jajaran kepengurusan ormawa Syariah mulai dari SEMA, DEMA, beserta HMPS Hukum Keluarga Islam (HKI), Hukum Ekonomi Syariah (HES) dan Hukum Tata Negara (HTN) mengadakan rapat evaluasi selama kepengurusan bersama wakil dekan 3 bidang kemahasiswaan yaitu Bapak H. Syaikhu, M. H.I. 


Adapun hal yang dibahas yaitu mengenai program kerja apa saja yang telah dikerjakan oleh tiap-tiap ormawa di fakultas syariah, penggunaan dana operasional, serta perancangan bersama mengenai program kerja kedepannya baik dari fakultas Syariah maupun seluruh instrumen Organisasi Mahasiswa di Fakultas Syariah demi meningkatkan mutu dari fakultas Syariah itu sendiri.

"Alhamdullilah kegiatan evaluasi kinerja tiap-tiap ormawa di fakultas syariah bisa terlaksana dengan baik. Harapannya setelah rapat ini dapat membuat pergerakan ormawa Syariah kedepannya semakin leluasa dalam melaksanakan program kerja baik dari segi materil maupun immateril sehingga tujuan bersama untuk membangun sinergitas baik dalam program kemahasiswaan maupun program dari fakultas syariah dapat terus bergerak beriringan dan berjalan dengan lancar". Ungkap Bayu Heksa Putra Hermawan selaku ketua DEMA Fakultas Syariah IAIN Palangka Raya.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Syariah Adakan Kuliah Umum Dosen Tamu Dan Review Kurikulum Program Hukum Ekonomi Syariah

Aksi Peduli Sesama, Ormawa Syariah gelar Konser Amal!!!

Menebar Kebermanfaatan, Dekan Fakultas Syariah IAIN Palangka Raya Jadi Pemateri dalam Program Bimbingan Masyarakat Islam !